SD Negeri Joglo no.76 sekolah GUGUS DEPAN MANTAP tahun 2022
SD Negeri Joglo no.76 ditetapkan sebagai GUGUS DEPAN MANTAP oleh Ka.Kwarcab Kota Surakarta pada tanggal 3 Januari 2022 berdasar SK no ;002/1131-P/GM/2022.
Kita pantas bersyukur dari sekitar 980 Sekolah di Surakarta anggota Gugus Depan yang terdapat di Kwarcab Kota Surakarta akhirnya ditetapkanlah 8 SD ,4 SMP dan 1 SMK sebagai Gugus Depan terbaik dengan predikat GUGUS DEPAN MANTAP tahun 2022.
Predikat ini diperoleh setelah melalui berbagai seleksi dan pemilihan sampai pada waktunya untuk menghadapi Fisitasi dan Monev yang dilakukan oleh Pansel dengan berbagai instrumen yang harus dilengkapi dan terjawab dengan baik sekaligus mampu menunjukkan bukti fisik hasil kegiatan.
Dipandu dan dilaksanakan oleh pelatih dan pembina handal seperti Kak.Surni,Kak Gani dan Kak.Dewi akhirnya prestasi dapat diperoleh.Semoga inspirasi ini akan terus dikembangkan di hari hari berikut sehingga benar-benar menjadikan SD Negeri Joglo SD Pramuka SD Berkarya dan SD Berjaya.
Salam Pramuka